Tips WhatsApp canggih terkini

Tips WhatsApp canggih terkini

Tips WhatsApp canggih terkini yang perlu anda ketahui. WhatsApp menjadi aplikasi yang sangat popular dan bahkan tidak bisa dipisahkan dari dunia komunikasi masyarakat era ini. Berbagai kemudahan fitur yang ditawarkan menjadi alasan  masyarakat untuk secara kolosal menggunakannya. Diantaranya panggilan telepon, melakukan video call, teks dan berkirim file.

Tahukan anda bahwa selain fitur yang tersebut diatas, WhatsApp juga memilki berbagai trik. Trik ini tentu saja akan semakin memudahkan anda dalam melakukan komunkasi.  Berikut ini berbagai Tips dan Trik WhatsApp canggih 2020 yang bisa anda pergunakan.

Berikut ini Tips WhatsApp canggih terkini Pertama adalah trik umum. Trik ini akan mempermudah anda dalam urusan yang sifatnya umum.

  1. Menemukan info Penting dalam Percakapan

    Berbagai informasi, pepercaapan yang banyak membuat anda kesulitan untuk mencari chat yang penting. Tenang saja, dengan trik ini anda akan dimudahan dan tentu saja tidak memakan banyak waktu.

    Perhatikan langkah-langkah berikut ini:

    Buka ruang percakapan pada kontak anda. Klik pada bagian titik-titik tiga di pojok kanan atas dan pilih “Cari atau Search”. Langkah berikutnya adalah ketik kata kunci atau kata yang anda ingat dari informasi penting yang akan dicari dalam percakapan tersebut. Misalnya ingin mencari alamat rumah, maka ketiklah “alamat ” dalam kotak pencarian. Langkah terakhir, klik tanda panah ke atas (^) untuk mencari di chat lama.

  2. Mencari Percakapan yang Menghabiskan Ruang Penyimpanan

    Berbagai group atau chat pribadi tentu saja memakan ruang penyimpanan anda. Kebutuhan yang banyak  ini disebabkan oleh foto, video, pesan audio, stiker, GIF, sampai file dokumen yang tersimpan secara otomatis. Keadaan ini membuat  WhatsApp menjadi penyebab memori internal anda full.

    Hal yang biasa diilakukan adalah langsung menghapus riwayat chat anda. No.no..jangan asal menghapus, namun anda bisa mengecek terlebih dulu percakapan yang banyak menggunakan penyimpanan. Kemungkinan besar penuhnya memori disebabkan oleh salah satu percakapan WhatsApp.

    Lakukan langkah berukut ini:

    buka aplikasi WhatsApp, Klik pada bagian titik-titik tiga di pojok kanan atas dan pilih “pilih “Setelan atau settings”. Berikutnya pilih  “Penggunaan Data dan Penyimpanan atau Data and storage usage” dan kemudian silahkan klik “Penggunaan penyimpanan atau storage usage”. Setelah itu akan ditampilkan  percakapan yang paling banyak menggunakan penyimpanan, diurutkan dari paling banyak ke paling sedikit. Nah mudahkan.

  3. Chat yang Terhapus? Bisa dikembalikan!Sangat menyebalkan jika tidak sengaja menghapus pesan penting di WhatsApp. Don’t Worry! Pesan yang sudah terhapus masih bisa dikebalikan , dengan catatan pesan yang diterima maupun yang dikirim masih dalam kurun waktu 7 hari terakhir. Cek langkah berikut ini.Buka folder penyimpanan smartphone, kemudian pilih SD Card pilih folder WhatsApp, lalu folder Database. Anda akan menemukan dua file yaitu msgstore.db.crypt yang berisi  semua pesan obrolan yang diterima maupun dikirim dalam satu hari. Kedua file msgstore-tttt..hh..db.crypt yang berisi pesan obrolan yang diterima maupun dikirim dalam seminggu terakhir.Anda bisa membaca file tersebut jika smartphone telah memiliki aplikasi editor teks seperti aplikasi Kode Teks Editor. So, terlebih dulu install aplikasi editor teks dan kemudian pilih chat mana yang ingin dikembalikan.  Lumayan ribet, namun sebanding dengan chat penting yang ingin anda pulihkan.

    Baca Juga: Penggunaan Gadget yang Benar

Itulah berbagai tips dan trik umum yang bisa anda gunakan dalam apikasi WhatsApp. Nah selanjutnya adalah tips dan trik khusus yang akan menjaga privasi anda sehingga akan semakin aman dan nyaman. Berikut triknya :

  1. Menyembunyikan Terakhir Dilihat

    WhatsApp memberikan  kemudahan untuk melihat waktu kapan terakhir seseorang membuka aplikasi ini. Informasi ini akan mempermudah orang lain untuk mengetahui aktifitas media anda.   Saat aktif , maka akan muncul tulisan “online” dalam kontak tersebut.

    Namun demikian bagi orang sedang tidak ingin diketahui aktifitas whatsappnya maka hal ini bisa disembunyikan. Untuk menyembunyikan waktu terakhir di dilihat lakukan langkah berikut ini,

    Buka aplikasi WhatsApp dan klik menu berupa titik-titik tiga di pojok kanan atas. Pilih menu “Setelan atau setting”, dan cari pilihan menu “Akun atau Account”. Selanjutnya pilih “Privasi atau privacy” untuk mematikan fitur tersebut.

    Klik pada pilihan “Terakhir Dilihat atau last seen” dan ubah menjadi “Tidak Ada atau Nobody”

    Dengan demikian privasi anda akan terjaga.

  2. Menonaktifkan Centang BiruBagi orang yang melakukan komunikasi melalui Whatsapp maka centang biru merupakan tanda yang menyenangkan karena chatnya telah terbaca. Namun bagi anda yang sibuk dan slow respon, bisa menghilangkan centang biru agar kenyaman orang yang anda ajak komunikasi bisa tetap sabar menunggu respon anda.Caranya buka aplikasi WhatsApp, klik pada menu berupa titik tiga di pojok kanan atas, dan pilih “Setelan atau Settings”. Kemudian pilih cari pilihan menu “Akun atau Account”. Selanjutnya pilih “Privasi atau privacy” Setelah itu, matikan pilihan “Laporan Dibaca atau Read receipts”.
  3. Menandai Percakapan Belum DibacaBanyaknya pesan yang masuk membuat anda seringkali lupa membalas suatu percakapan. Tingkat kelalaian ini bisa diminimalisisr dengan menandai percakapan yang akan dibalas dilain waktu. Caranya adaah dengan menandainya sebagai percakapan yang belum terbaca. Berikut ini triknya.buka Aplikasi WhatsApp, kemudian tekan lama percakapan yang akan ditandaiLalu klik menu (titik tiga di pojok kanan atas), dan pilih “Tandai Belum Dibaca atau Mark as read”
  4. Mengirim 2 Gambar dalam 1 GambarPada bagian trik ini dikhususkan bagi anda yang suka jail dengan teman. Kenapa harus jahil karena dalam hidup jangan terlau serius, he..he.. Caranya adalah menyembunyikan gambar asli dengan menutupinya menggunakan gambar palsu.Misalnya gambar aslinya adalah bunga anggrek, sedangkan thumbnailnya adalah gambar yang  memperlihatkan gambar aneh yang bikin penasaran. Namun terlebih dahulu anda harus download dan install aplikasi MagiApp bagi pengguna android, atau FhumbApp untuk pengguna iPhone.Tahap selanjutnya, buka aplikasinya, pilih dua foto yang berbeda. gambar asli dan satu lagi sebagai -gambar palsu untuk thumbnail. Selanjutnya klik Do Magic! Dan share ke teman-teman anda.

Nah kelar juga Tips WhatsApp canggih terkini 2020. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Related articles

5 Smartphone Terbaik

5 Smartphone terbaik Tahun 2018 akan memudahkan komunikasi anda. Smartphone sebuah alat komunikasi canggih yang sangat membantu aktivitas manusia. Siapa sih, yang enggak punya smartphone?? tentunya sebagian besar orang memilikinya, yah meskipun tidak semua. Akan tetapi jarang ditemui  remaja zaman sekarang yang nggak pegang smartphone. bahkah, dari anak balita pun sudah diberi smartphone untuk mainannya. […]

Dampak Positif Dan Negatif Media Sosial

Dampak Positif Dan Negatif Media Sosial nyata ada. Masyarakat modern seperti sekarang ini tidak bisa dipisahkan dari media sosial atau yang akrab disebut dengan medsos.  Medsos sudah merupakan media eksistensi diri bagi masyarakat. Medsos adalah dunia bagi masyarakat maya untuk mengumbar keseharian dan luapan emosi mereka. Namun tidak bisa dipungkiri bahwa medsos menimbulkan ketergantungan bagi […]